Sabtu

Peraih Nilai Tertinggi UN SMP Se-Jatim


Surabaya - Siswi SMP Negeri 1 Bondowoso, Anggi Indah Safitri meraih nilai UN SMP tertinggi tingkat Jawa Timur, tahun 2011/2012. Dia mendapat nilai 39,80, dengan rincian nilai ujian Bahasa Indonesia 10,00, Bahasa Inggris 9,80, Mat
ematika 10,00, dan IPA 10,00.

Urutan kedua ditempati Audi Wira Pradhana siswa SMP Negeri 26 Surabaya dengan nilai 39,60 (Bahasa Indonesia 9,80, Bahasa Inggris 9,80, Matematika 10,00 dan IPA 10,00). Kemudian, Maria Pradnya Paramita nilai 39,60 (SMP Negeri 1 Mojokerto), M Dzakiansyah Bagus Pratama nilai 39,60 (SMP Negeri 1 Gresik), dan Ulfiana Ihda Afifa nilai 39,60 (SMP Negeri 1 Kauman Tulungagung).

Sedangkan, untuk peraih nilai tertinggi UN MTs adalah Mochamad Adnan Hakiki dari MTs Negeri 2 Bondowoso dengan nilai 39,60 (Bahasa Indonesia 9,80, Bahasa Inggris 9,80, Matematika 10,00, IPA 10,00). Urutan selanjutnya adalah Satrio Dermawan nilai 39,35 (MTs Negeri Sidoarjo), Abdur Rachman nilai 39,35 (MTs Negeri Sidoarjo), Yahya nilai 39,35 (MTs Al Khosiny Sidoarjo) dan Imam Hartoyo nilai 39,35 (MTs Al-amin Krian Sidoarjo).

Kemudian, untuk peraih tertinggi UN SMPT adalah M Abdullah Faqih dari SMP Negeri Terbuka 12 Surabaya dengan nilai 38,65 (Bahasa Indonesia 9,80, Bahasa Inggris 9,60, Matematika 9,50, IPA 9,75).

Disusul, Rusmiyati asal SMP Negeri Terbuka Pragaan Sumenep dengan nilai 38,55, Mohammad Rusdi asal SMP Negeri Terbuka Bondowoso dengan nilai 38,50, Deden Arianto asal SMPN Terbuka Taman Sidoarjo nilai 38,40 dan Nanda Choirul Ummami asal SMPN Terbuka 25 Surabaya dengan nilai 38,35. [beritajatim.com]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar